• Follow Us On : 

MTQ di Sago, Santoso: "Membentuk Pribadi Santun dan Berakhlakul Karima."


Pekanbaru - Kelurahan Sago,  Kecamatan Senapelan  gelar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tahun 2017, yang berlangsung di Mesjid  Al – Alwashliyah, Selasa 28-03-2017.

Hadir dalam acara Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an tersebut Lurah Santoso, pengurus Masjid Ilham Saherli, dan masyarakat.

Santoso mengatakan, dalam pengarahannya mengajak umat Islam agar  untuk terus memotivasi anak-anak terus giat membaca, mempelajari dan mendalami Alquran. Sehingga, kata Santoso, akan dapat membentuk pribadi yang santun dan berakhlakul karima.

"Saat ini telah terjadi pergeseran moral dan ahklak masyarakat terutama dikalangan remaja seperti pergaulan bebas, pengguna narkoba, kenakalan remaja, bolos sekolah, serta tak menghormati orang tua dan guru. Oleh karna itu perlu upaya meluruskan perilaku tersebut dengan pendekatan Alquan dan hadist." Himbau Santoso.

Santoso berharap kepada peserta agar dapat tampil maksimal agar dapat mewakili kelurahan Sago di tingkat kecamatan nantinya dan bisa membawa nama kelurahan di tingkat kecamatan bahkan sampai di tingkat Nasional. (forletnews/Foto:Kelurahan Sago).


Foto bersama: Tampak, Lurah Sago bersama para peserta MTQ
Lurah Sago, memberikan hadiah kepada peserta MTQ.
Lurah Sago memberikan kata sambutan.
Akses weRiau.com Via Mobile m.petunjuk7.com
Loading...
KABAR POPULER