MENU TUTUP

Residivis Sabu Yang Berada Di Kabanjahe Akhirnya The End Di Tangan Satresnarkoba Polres Tanah Karo

Kamis, 08 Januari 2026 | 17:49:12 WIB Dibaca : 577 Kali
Residivis Sabu Yang Berada Di Kabanjahe Akhirnya The End Di Tangan Satresnarkoba Polres Tanah Karo Terduga Pelaku Saat Diamankan Satresnarkoba Polres Tanah Karo
Loading...

Petunjuk7.com, KARO [ Satuan Reserse Narkoba Polres Tanah Karo kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika. Seorang pria dewasa berinisial B, diketahui merupakan residivis, diamankan saat membawa narkotika jenis sabu di wilayah Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo.

Penangkapan dilakukan pada Sabtu kemaren sekitar pukul 18.00 WIB, di Jalan Jamin Ginting, tepatnya di pinggir jalan wilayah Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo.

Tersangka berinisial B (44), laki-laki, wiraswasta, berdomisili di Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, diamankan setelah personel Satresnarkoba melakukan penyelidikan dan penggeledahan badan serta kendaraan. Dari hasil penggeledahan tersebut, petugas menemukan dua paket plastik klip berisi kristal putih diduga narkotika jenis sabu dengan berat netto 4,75 gram.

Selain sabu, polisi turut mengamankan sejumlah barang bukti lainnya berupa satu lembar tisu warna putih, satu potongan plastik warna hitam, satu unit telepon genggam Android merek Oppo warna silver, serta satu unit mobil Isuzu Traga warna putih bernomor polisi BK 9304 EQ berikut kunci kontak.

Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, S.H, S.I.K, M.M, M. Tr. Opsla, menyampaikan, tersangka beserta seluruh barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Tanah Karo untuk menjalani proses penyidikan lebih lanjut. 

"Atas perbuatannya, tersangka B dijerat dengan Pasal 112 ayat (1) dan Pasal 114 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman pidana penjara 12 tahun", ujar AKBP Eko, Kamis 8/1 di Mapolres.

Dalam rilis terakhirnya, AKBP Eko Yulianto, menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel Satresnarkoba Polres Tanah Karo atas dedikasi dan kerja keras dalam pengungkapan kasus ini. 

"Pemberantasan narkotika merupakan prioritas utama Polri demi menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba. Kami berharap masyarakat turut bekerja sama dalam pemberantasan narkoba, polisi tak bisa bergerak sendiri, sampaikan informasi sekecil apapun demi kebaikan genarasi bangsa", ucap AKBP Eko, saat acara serah terima jabatan Kapolres, di Mapolres

 

Laporan : Surbakti 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kapolres Tanah Karo Resmi Dipimpin AKBP Pebribandi Haloho, AKBP Eko Geser Ke Polda Metro Jaya

2

Libur Nataru, Pengunjung Objek Wisata Ke Berastagi Ada Penurunan, Pelaku Wisata, Benahi Dulu Puncak Gundaling Itu

3

Residivis Sabu Yang Berada Di Kabanjahe Akhirnya The End Di Tangan Satresnarkoba Polres Tanah Karo

4

BRI Branch Office Kabanjahe Pererat Hubungan dengan Media, Jadi Mitra Penting Perbankan di Daerah

5

Satpol PP Kabupaten Karo Tertibkan PKL di Sepanjang Rumah Sakit Efarina Demi Kenyamanan Masyarakat