MENU TUTUP

Mengenal Lebih Dekat, Dandim 0205/TK Kunker Ke Koramil 04/SE

Kamis, 12 Mei 2022 | 11:01:31 WIB Dibaca : 1078 Kali
Mengenal Lebih Dekat, Dandim 0205/TK Kunker Ke Koramil 04/SE Foto Bersama
Loading...

Petunjuk7.com [ Sebagai Komandan Distrik Militer (Dandim) yang baru bertugas di wilayah Kabupaten Karo , Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga , melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke koramil-koramil diwilayah yang beliau pimpin. Kunker Dandi juga didampingi Ketua Persit KCK Kodim 0205 Ny Leila Benny Angga .

Kunker tersebut sebagai bentuk mengenal lebih dekat Dandim kepada bawahanya yang merupakan ujung tombak tugas menjaga negara diwilayah kecamatan. Mengawali kunjungannya Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga , beserta rombongan menyambangi Koramil 04/SE , Kamis 12/05/2022

Dalam kunjungan kerjanya, Dandim 0205/TK sempat menceritakan tentang awal mengemban jabatan sebagai TNI hingga sekarang menjabat sebagai Dandim 0205/TK . Beliau berpesan kepada seluruh anggota Koramil dan jajaranya agar tetap menjalin sinergi bersama Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Pemuda serta seluruh elemen masyarakat. “Kita harus selalu menjalin hubungan yang baik dengan seluruh elemen mayarakat, apalagi dalam situasi pencegahan Penyebaran Covid-19, “tegas Dandim.

Dandim juga meminta kepada para jajaranya agar melaksanakan tugas dengan baik dan ikhlas demi kemajuan satuan Kodim 0205/TK . Selain itu, Ia juga mengingatkan kepada rekan-rekan prajuritnya agar jangan ragu-ragu melapor ke komandonya masing masing jika ada kendala dalam melaksanakan tugas dilapangan. “Koordinasi dan kerjasama adalah modal utama suksesnya tugas, jadi jangan sampai ada kendala tetapi tidak koordinasi dengan komandonya, “tegasnya lagi.

Selain tugas negara, Dandim 0205/TK juga berpesan agar meskipun sedang melaksanakan tugas, tapi jangan sampai melupakan taggung jawab kepada keluarga, sebab mereka merupakan aset di masa depan. “Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, tetap semangat, kompak dan tetap jaga kesehatan,” pungkasnya.

Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga juga tak lupa berpesan kepada para Babinsa yang merupakan ujung tombak satuan untuk bekerja lebih baik dan profesional sesuai dengan bidangnya masing-masing. “Harus saling mengingatkan satu sama lain demi kemajuan satuan kita, saya ucapkan terimakasih kepada anggota, tingkatkan semangat kerja, “tegas Dandim. 

Dalam kunjungan Dandim ke Koramil 04/SE dihadiri , Danramil 04/SE Kapten Czi Manson Tarigan, Camat Simpang Empat Anshah Perangin-angin  , Kapolsek Simpang Empat AKP Ridwan Harahap  , Kanit Iptu Solo Bangun dan Personil Koramil 04/SE.

 

Laporan : Sekilap 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si