MENU TUTUP

Warga Desa Sukamaju Akan Gelar Unjuk Rasa Ke Poldasu Terkait Perambahan Hutan

Selasa, 22 Maret 2022 | 14:19:19 WIB Dibaca : 705 Kali
Warga Desa Sukamaju Akan Gelar  Unjuk Rasa Ke Poldasu Terkait Perambahan Hutan
Loading...

Warga Desa Sukamaju Akan Gelar Unjuk Rasa Long March dari Kabanjahe ke Medan

Petunjuk7.com [ Aksi unjuk rasa jalan kaki dari Kabanjahe menuju Markas Polda Sumut, Kejatisu, BPN (Badan Pertanahan Nasional) Sumut, Dinas Kehutanan Sumut, dan Balai Gakkum LHK (Lingkungan Hidup dan Kehutanan) Wilayah Sumut akan di Gelar oleh ratusan masyarakat Desa Sukamaju, Kecamatan Tigapanah, Kabupaten Karo pada hari Rabu 23 Maret 2022 sampai hari Kamis 24 Maret 2022.

Masyarakat Desa Sukamaju menuntut agar Polda Sumut dan Kejati Sumut segera menangkap oknum pelaku perambah dan penyerobot kawasan hutan produksi Siosar Puncak 2000 Kecamatan Tigapanah,Kabupaten Karo yang telah diamankan Gakkum Dinas Kehutanan Provsu dan telah mengamankan 1 unit alat berat jenis Buldozer di TKP pada tanggal 12 Maret 2021 yang lalu. Karena tindakannya sangat merugikan masyarakat sekitar maupun negara.

Koordinator Aksi Masyarakat Simantek Kuta Desa Sukamaju Simon Ginting dan rekannya Juda Sembiring, Wait Better Ginting, Sinaga Peranginangin menegaskan hal itu kepada wartawan, Kamis (17/3/2022), di Medan, usai mengantar surat pemberitahuan aksi ke Polda Sumut dan Polrestabes Medan. Turut mendampingi, kuasa hukum mereka, Immanuel Ellihu Tarigan SH.

Selain menuntut penangkapan perambah dan penyerobot kawasan hutan Puncak 2000 Siosar, tambah Simon Ginting, masyarakat juga menuntut stop Kriminalisasi terhadap masyarakat Desa Sukamaju terkait masalah sengketa tanah di Puncak 2000 Siosar. Karena telah menimbulkan trauma bagi masyarakat petani akibat adanya surat panggilan dari Polda Sumut.

Kita juga menuntut pembatalan Peta Bidang Tanah No.09/2019 ( yang tidak memiliki tanggal) Desember 2020 atas nama PT.BUK yang diduga cacat administrasi dalam pembuatannya,” tegas Simon Ginting senada dengan kuasa hukumnya Imanuel Ellihu Tarigan.

Aksi damai dengan berjalan kaki (Long March) mulai dari titik kumpul di halaman Makam Pahlawan Kabanjahe Karo. Dengan rute ke Kantor Bupati Karo – Markas Polda Sumut – Kantor Balai Gakkum LHK Wilayah Sumut – Kantor Kejati Sumut – BPN Sumut, dan Dinas Kehutanan Sumut.

“Bentuk aksi kita berjalan kaki dari Kabanjahe menuju Medan dan sepanjang jalan melakukan orasi. Kita sudah mempersiapkan peralatan aksi. Berupa satu unit truk Cold Diesel untuk pengangkutan logistik merangkap ambulans. Satu unit Cold Diesel trado untuk mengangkut sound system,3 unit mobil mini bus, 2 unit sepeda motor, spanduk, dan umbul-umbul,” tegas Simon.

 

Laporan : Nico 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Klinik Pratama Kelsina Kasih Berastagi Jalani Survei Akreditasi dari komite akreditasi kesehatan pratama dan Pelayanan Kesehatan Paripurna

2

Deklarasi Berastagi Pemuka dan Pemerhati Masyarakat Karo Gerakan Karo Erdilo Brigjen Pol Purn Dr dr Antonius Ginting SP.OG, M.Kes 

3

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil 05/PY Juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

4

Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa Koramil 09/LB melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan

5

Tanpa Pemberitahuan, Presiden Jokowi Tiba Tiba Datang Ke Berastagi, Dandim 0205/TK : Kunjungan Presiden Aman Dan Kondusif