MENU TUTUP

Anggota DPR dari Demokrat Ajukan RUU Pengungsi Indonesia di Amerika

Sabtu, 27 Mei 2017 | 12:48:44 WIB Dibaca : 2045 Kali
Anggota DPR dari Demokrat  Ajukan RUU Pengungsi Indonesia di Amerika Anggota DPR AS, Carolyn B. Maloney.Foto:voaindonesia
Loading...

Amerika Serikat - Dua orang anggota DPR Amerika dari partai Demokrat, Carolyn B. Maloney dan Frank Pallone telah mengajukan lagi RUU yang akan memungkinkan pengungsi asal Indonesia mengajukan ulang permohonan suaka mereka yang telah ditolak.

Warga Indonesia yang beragama Kristen itu melarikan diri dari Indonesia karena menghadapi persekusi agama, tapi kini, setelah tinggal bertahun-tahun di Amerika, mereka menghadapi kemungkinan dideportasi karena dianggap sebagai imigran gelap.

Rancangan undang-undang yang diajukan hari Rabu (24/5) di DPR Amerika itu disebut RUU Perlindungan Keluarga Pengungsi Indonesia, atau Indonesian Family Refugee Protection Act. RUU itu, kalau berhasil, akan membuka jalan bagi warga Indonesia tadi untuk mengajukan lagi permohonan suaka mereka di Amerika.

“Bagaimana kita bisa menolak orang-orang yang melarikan diri dari persekusi berdasarkan agama?” kata anggota DPR Carolyn B. Maloney dalam sebuah pernyataan.

“Orang-orang ini datang ke negeri kita untuk menghindar dari aksi-aksi kekerasan ekstrim yang dipicu oleh kebencian dan intoleransi atas kepercayaan mereka. Karena itu kita jangan memaksa mereka pulang dan menghadapi aksi-aksi brutal itu hanya karena kesalahan administratif,” kata Maloney lagi.

RUU itu akan memberi kesempatan selama dua tahun bagi warga asal Indonesia yang permintaan suakanya ditolak karena gagal memenuhi batas waktu pendaftaran selama satu tahun.

Pada akhir tahun 1990 dan permulaan tahun 2000 banyak warga Kristen Indonesia datang ke Amerika dengan menggunakan visa turis, ketika persekusi agama memuncak dan berujung pada aksi kekerasan dan penghancuran gereja-gereja. Banyak dari keluarga asal Indonesia itu telah tinggal di Amerika dan mempunyai anak-anak yang telah mempunyai kewarganegaraan Amerika.(voaindonesia.com)

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si