MENU TUTUP
Bumi Turang

Doddy Sinuhaji Kembali Terpilih Ketua PAC - PDIP Berastagi

Senin, 23 November 2020 | 17:43:28 WIB Dibaca : 1740 Kali
Doddy Sinuhaji Kembali Terpilih Ketua PAC - PDIP Berastagi Penyerahan bendera petaka kepada Doddi Sinuhaji yang kembali terpilih sebagai Ketua PAC - PDI Kecamatan Berastagi, di Hotel Mutiara Berastagi, pada Jumat (20/11/2020) malam. Foto: KS
Loading...

Petunjuk7.com - Doddy Sinuhaji terpilih kembali sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PAC - PDIP) Kecamatan Berastagi.

Terpilihnya Doddy berdasarkan hasil Musyawarah Anak Cabang PDIP) Kecamatan Berastagi yang berlangsung di Mutiara Hotel Berastagi, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, pada Jumat (20/11/2020) malam.

Saat Musyawarah Anak Cabang tersebut, diikuti oleh 10 Ranting dan 10 Anak Ranting se - Kecamatan Berastagi. Selain itu, turut juga dihadiri oleh Calon Bupati Kabupaten Karo, yang diusung oleh PDIP Iwan Depari SH, Dewan Pimpinan Wilayah PDIP Sumatera Utara yang diwakili Samulya Surya Indra dan Meinarty Bangun, Dewan Pimpinan Daerah PDIP Kabupaten Karo, yang diwakili oleh Sekretaris Daut Ginting juga Kordinator Wilayah Rina Ateta Br Ginting, SH dan Anggota Fraksi PDIP Dapil V, Pujiati Br Ginting.

Musyawarah Anak Cabang PAC - PDIP - Kecamatan Kabanjahe itu, diawali dengan laporan pertanggungjawaban pengurus PAC - PDIP yang lama dan diterima secara aklamasi oleh seluruh peserta musyawarah.

Kemudian dilanjutkan dengan penetapan pengurus baru yang terpilih, terdiri dari sebagai Ketua; Doddy Sinuhaji, Sekretaris; Bastanta Sium Sumart Tarigan, SH., dan Bendahara; Herjanto Sitanggang.

Pada kesempatan itu, Doddy Sinuhaji dalam kata sambutannya, mengatakan, setelah kembali terpilih menjadi Ketua PAC - PDIP Kecamatan Berastagi menginginkan PAC - PDIP Kecamatan Berastagi dapat menjadi 'role model' atau menjadi contoh buat PAC lainnya.

"Terutama dalam hal kaderisasi dapat saya katakan bahwa Ranting dan Anak Ranting yang telah terbentuk saat ini adalah sudah lengkap, tidak ada yang kosong. Justru banyak lagi yang ingin membentuk Anak Ranting karena antusiasme yang besar untuk bisa menjadi kader partai Banteng Moncong Putih ini. Perlu diketahui bahwa pengurus Ranting dan Anak Ranting  saat ini banyak didominasi oleh orang - orang muda kaum milenial, ditambah dengan kader kader senior yang berpengalaman," kata Doddy.

Selain itu,Doddy juga menyebutkan, soal agenda pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Karo.

"Agenda terdekat kita saat ini adalah pilkada Kabupaten Karo. Bahwa seluruh pengurus baik PAC, Ranting, Anak Ranting siap tegak lurus mengamankan keputusan partai dan wajib berjuang memenangkan calon yang telah dipilih oleh partai yaitu pasangan Iwan Depari dan Budianto Surbakti yang terkenal dengan IDE BUKTI. Kita siap  bergotong royong dan ini tidak main - main. Kita harus menang, sehingga menjadi  tujuan partai dalam mensejahterakan rakyat dapat kita jalankan," sebut Doddy.

Doddy lantas bertanya kepada peserta musyawarah terkait dukungan kepada calon Bupati Kabupaten Karo yang diusung oleh PDIP. "Apakah kita siap memenangkan IDE Bukti?"

Sontak seluruh peserta musyawarah menjawab,"Siap..." Disertai pekik kemerdekaan membahana memenuhi ruangan musyawarah tersebut.

Sedangkan, calon Bupati Kabupaten Karo yang diusung oleh PDIP, Iwan Depari, SH., dalam kata sambutannya, mengatakan, optimis memenangkan pilkada karena diusung oleh partai yang solid dan partai pejuang.

"Saya bangga sebagai kader PDIP. Karena PDIP adalah partai yang besar, bukan partai sembarangan. Melihat semangat rekan - rekan juang kader partai rasanya tak ada alasan kita untuk tidak menang," ujar Iwan.

Korwil PAC - PDIP Kecamatan Berastagi, Rina Ateta Ginting, SH.,
mengatakan mengapresiasi kepengurusan yang baru tersebut yang dipimpin oleh Doddy Sinuhaji.

"Menaruh harapan besar terhadap kepengurusan yang baru ini, saya yakin kepengurusan ini dapat membawa PDIP Kecamatan Berastagi kearah yang lebih baik. Dan keyakinan saya sangat beralasan, karena melihat pengurus - pengurus yang terpilih adalah kader - kader terbaik yang  saat ini ada di Berastagi," kata Rina.

Untuk itu, Bendahara PAC - PDI Kecamatan Berastagi, Herjanto Sitanggang, mengatakan, kesiapannya untuk mengibarkan panji - panji PDIP di Kabupaten Karo khususnya di Kecamatan Berastagi.

Herjanto yang juga pernah Ketua Relawan Djarot - Sihar Kabupaten karo punya alasan besar untuk bergabung dengan PDIP.

"Sifat kegotongroyongan partai ini adalah salah satu keistimewaan, terlihat dari kepemimpinan Presiden Jokowi sejalan dengan cita - cita partai sampai ketingkat basis untuk  sama - sama mensejahterakan seluruh masyarakat," kata Herjanto diamini oleh Sekretaris PAC - PDIP terpilih Bastanta Sium Sumarta Tarigan, SH.(KS).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si