MENU TUTUP
Bumi Turang

Bantu 4 Ton Beras di Karo, DR Junimart Girsang: Rela Sumbang Gaji Saya 1 Tahun Penuh dengan Tulus

Senin, 04 Mei 2020 | 17:27:28 WIB Dibaca : 3813 Kali
Bantu 4 Ton Beras di Karo, DR Junimart Girsang: Rela Sumbang Gaji Saya 1 Tahun Penuh dengan Tulus DPC PDI - P Kabupaten Karo saat menerima bantuan sembako beras sebanyak 1 ton dari Relawan Junimart Girsang Center Kabupaten Karo, Senin (4/5/2020). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Anggota DPR RI, DR Junimart Girsang, SH., MBA., MM., melalui Relawan Junimart Girsang Center Kabupaten Karo menggelar kegiatan bakti sosial yang memberikan bantuan sembako beras sebanyak satu (1) ton beras kepada Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (DPC PDI-P) Kabupaten Karo, dan warga kurang mampu di Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, yang terdampak akibat virus corona atau Covid 19, bertempat di Posko Relawan Jumart Girsang Center, Kabanjahe, Kabupaten Karo, Senin (4/5/2020 siang. Selain beras, juga memberikan bantuan masker dan melakukan penyemprotan disifektan.

Demikian dikatakan oleh Ketua Relawan Junimart Girsang Center Kabupaten Karo, Andreas Tarigan kepada wartawan, Senin (4/5/2020) di sela.- sela memberikan bantuan sembako beras tersebut.

"Kegiatan kemanusiaan ini akan kita laksanakan di Kabanjahe bersama Relawan Relawan Junimart Girsang Center, untuk mengurangi rasa dampak akibat Covid 19," kata Andreas.

"Memang tidak seberapa yang kami bagikan ini. Yang penting bisa membantu sesama. Terlebih dalam masalah yang sedang melanda Indonesia khususnya Kabupaten Karo ini," sebut Andreas.

Atas bantuan yang diberikan Relawan Junimart Girsang Center tersebut, Ketua DPC PDI - P Kabupaten Karo Maja Purba melalui Wakil Ketua DPC PDI - P Kabupaten Karo Lloyd Raynold Ginting mengucapkan terimakasih kepada DR Junimart Girsang, SH., MBA., MM., karena sudah memberikan bantuan beras ke DPC PDI - P Kabupaten Karo sebanyak 1 ton.

"Semoga apa yang di berikan Bapak ini bisa kami salurkan kepada masyarakat yang betul - betul membutuhkan khususnya kepada masyarakat yang terdampak Covid 19," ucap Lloyd Raynold Ginting kepada wartawan usai menerima bantuan sembako tersebut.

Gaji 1 Tahun

Ditempat terpisah, DR Junimart Girsang, SH., MBA., MM., kepada wartawan mengatakan, untuk memutus 'mata rantai' virus Covid 19 harus bersama -.sama, dan tetap mematuhi peraturan pemerintah agar wabah ini cepat teratasi.

"Kita harus menjaga kebersihan, rajin cuci tangan, wajib pakai masker dan tetap di rumah saja," katanya.

"Untuk membantu pemerintah, saya rela menyumbangkan gaji saya selama satu (1) tahun penuh. Gaji saya akan saya berikan dengan tulus untuk  membantu saudara - saudaraku yang kurang mampu dan telah memilih saya pada waktu Pileg bulan April 2019 yang lalu. Semoga bisa mmbantu meringankan dan beban dalam pergumulan ini, dan kita doakan agar Covid 19 Ini cepat berlalu," sebut Anggota DPR RI yang berasal dari daerah pemilihan Tiga (3) Propinsi Sumatra Utara ini. (KS).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si