MENU TUTUP

Tingkatkan Silahurahmi, Serka Tumino Komsos Bersama Tokoh Masyarakat Desa Gunung

Selasa, 23 April 2019 | 18:33:30 WIB Dibaca : 1623 Kali
Tingkatkan Silahurahmi, Serka Tumino Komsos Bersama Tokoh Masyarakat Desa Gunung Saat Serka Tumino sedang komsos bersama tokoh masyarakat Desa Gunung, Selasa (23/4/2019) di warung kopi milik Sapar Tarigan. Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Babinsa, Koramil 08/Tigabinanga kesatuan Kodim 0205/TK, Serka Tumino Eko mengadakan anjangsana di warung milik Sapar Tarigan di Desa Gunung, Kecamatan Tigabinanga, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, Selasa (23/04/2019). Kemudian, komsos bersama tokoh masyarakat Desa Gunung yang bernama Bona Sebayang (63).

Serka Tumino mengatakan, bahwa kegiatan yang dilakukan tujuannya agar hubungan tali silaturahmi dapat terus terjaga bahkan bisa lebih dekat lagi antara TNI dengan Rakyat.

Selain itu, lanjutnya, Babinsa di wilayah harus mampu menguasai wilayah binaannnya dan mampu bersinergi dengan para tokoh di desa, pemuka agama dan juga seluruh lapisan masyarakat.

"Sehingga mengerti apa yang menjadi permasalahan di wilayah, baik tentang sosial maupun keamanan dan ketertiban di lingkungan binaannya," tuturnya.

"Dengan adanya silaturahmi dapat terjalin komunikasi dua arah yang sangat baik sehingga apabila ada permasalahan di desa dapat segera diantisipasi," terang Serka Tumino.

Sedangkan, Tokoh Masyarakat Desa Gunung, Bona Sebayang  (63) mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil 08/Tigabinanga karena yang selalu aktif disetiap kegiatan, dan selalu mengutamakan kebersamaan dan gotong-royong serta pemberian informasi tentang perkembangan Desa Gunung. (KS).




 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si