MENU TUTUP

Ada Sampah Berserakan Diatas Atap Gedung Pasar Berastagi, Ini Reaksi Kepala Disperindag Karo

Jumat, 25 Januari 2019 | 17:04:00 WIB Dibaca : 1890 Kali
Ada Sampah Berserakan Diatas Atap Gedung Pasar Berastagi, Ini Reaksi Kepala Disperindag Karo Kondisi terkini pusat pasar Berastagi. Sampah berserakan, ada puluhan goni yang berisi, Jumat (25/1/2019). Foto:KS.
Loading...

Petunjuk7.com - Pusat Pasar Berastagi, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, jadi sorotan, Jumat (25/1/2019).

Pasalnya, diatas atap gedung pusat pasar Berastagi sampah berserakan. Selain Itu, diperkirakan puluhan karung berwarna putih (goni) berada disana. Artinya, soal restribusi untuk sampah tentu dikutip dari pedagang oleh Dinas Pasar Kabupaten Karo.

Namun, sayangnya sampah bukan berada di seputaran lapak para pedagang. Akan tetapi, berada diatas gedung pusat pasar Berastagi.

Atas pemandangan tersebut, seorang warga yang bernama Rajin Purba menilai kurangnya merawat dan menjaga pusat pasar Berastagi.

"Saya lihat dari tumpukan sampah itu, sudah ada setahun di atas itu, mulai tahun 2018 dan sekarang sudah tahun 2019. Itu pun belum juga di angkat tumpukan sampah tersebut. Padahal pengecetan pusat pasar baru pada bulan Desember kemarin di kerjakan. Entah semua dananya sudah di tampung di situ untuk kebersihan, pun saya tidak tahu juga. soalnya plang proyeknya pun tidak ada," kata Rajin Purba kepada www.petunjuk7.com, Jumat (25/1/2019) sore.

Sehingga Rajin Purba bertanya (?) atas keberadaan sampah dan puluhan gini berada diatas pusat pasar Berastagi tersebut.

"Apa tidak keberatan atap pusat pasar itu kalau di tumpuki sampah di atas. Kalau tadi isinya sampah saja tidak masalah iya kan. Bercampur pula dengan tanah. Sementara bangunan pusat pasar sudah hampir ratusan tahun umurnya. Nanti kalau ambruk asbesnya dan di timpanya pula nanti orang berada di bawah. Siapa nanti yang bertanggung jawap," sebut Rajin seraya bertanya.

Ditempat Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Karo, Almina Bangun saat dimintai tanggapannya terkait masalah tersebut kepada www.petunjuk7.com, Jumat (25/1/2019) yang dihubungi melalui via ponsel mengaku kaget atas informasi tersebut, setelah mengirim foto - foto sampah diatas atap pasar pusat.

"Dimana ini nakku, besok saya akan cek kelokasi. Terimakasih infonya ya," kata Almina Bangun dengan singkat. (KS).





Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil 05/PY Juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

2

Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa Koramil 09/LB melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan

3

Tanpa Pemberitahuan, Presiden Jokowi Tiba Tiba Datang Ke Berastagi, Dandim 0205/TK : Kunjungan Presiden Aman Dan Kondusif

4

Shalat Ied Idul Fitri 1445H, Kodim 0205/TK Berjalan Khusuk dan Khidmat, Dandim Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti Ucapkan Selamat Idul Fitri

5

Warga Tanjung Balai Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo di Kampung Dalam Kabanjahe Karena Si Putih