• Follow Us On : 
Kelola Keuangan Desa Terbaik, Pemkab Karo Beri Penghargaan dan Bantuan Modal Pemkab Karo memberikan penghargaan desa terbaik dan bantuan modal bagi BUMDES. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana, Kamis (18/1). Foto: Sangap.S

Kelola Keuangan Desa Terbaik, Pemkab Karo Beri Penghargaan dan Bantuan Modal

Jumat, 19 Januari 2018 - 01:07:39 WIB
Dibaca: 1943 kali 
Loading...

Sumatera Utara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo memberikan penghargaan desa terbaik dan bantuan modal bagi BUMDES. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana, SH didampingi Wakil Bupati Karo Cory Sebayang, Sekda Kabupaten Karo Drs. Kamperas Terkelin Purba, Msi dan Kadis PMD Abel Tarigan di bertempat aula kantor Bupati Karo, Kamis (18/1).

Pada dasarnya penghargaan ini diberikan kepada desa dengan penilaian: Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Desa Terbaik.

Adapun desa yang dapat penghargaan dalam Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Desa Terbaik Kabupaten Karo Tahun 2017, sesuai penilaian yang dilakukan dengan menggunakan instrument penilaian sesuai dengan masukan beberapa OPD terkait di Kabupaten Karo.

Selanjutnya, memberikan nilai skor indikator pada instrument yang digunakan adalah sebagai berikut : Juara I Desa Merdeka, Kecamatan Merdeka,
Juara II Desa Juhar Tarigan, Kecamatan Juhar Juara III Desa Beganding, Kecamatan Simpang Empat, Juara Harapan I Desa Lau Gumba, Kecamatan Berastagi, Juara Harapan II Desa Lau Simomo, Kecamatan Kabanjahe,
Juara Harapan II Desa Kutabuluh Gugung, Kecamatan Kutabuluh.

Sedangkan untuk BUMDes, pemberian bantuan modal BUMDes ini dilakukan atas dasar verifikasi dan mempedomani juknis dan instrumen dari Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia atas usulan Pemerintah Kabupaten Karo.

Sehingga ditetapkan 4 BUMDes yang layak menerima bantuan permodalan dari Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia, antara lain :
1. BUMDes Lau Nabar Simalem, Desa Kutabuluh Gugung, Kecamatan Kutabuluh, 2. Bumdes Deleng Simole, Desa Kutabuluh, Kecamatan Kutabuluh,
3. BUMDes Lagasima, Desa Ujung Deleng, Kecamatan Kutabuluh,
4. BUMDes Merga Silima, Desa Bunga Baru, Kecamatan Tigabinanga.

Bupati Karo Terkelin Brahmana, SH mengucap selamat kepada desa yang memperoleh penghargaan dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan desa dan bantuan permodalan BUMDes 2017.

"Semoga prestasi ini tidak hanya prestasi sesaat, namun bisa dipertahankan di masa mendatang dan dapat menjadi stimulan bagi desa desa lain di Kabupaten Karo ini untuk bersama sama melakukan yang terbaik demi kemajuan dan kepentingan masyarakat di Tanah Karo Simalem ini," sebut Bupati Kabupaten Karo.

Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan OPD, para Camat se Kabupaten Karo, Kepala Desa, perangkat Desa serta Pengurus BUMDes. (Sangap.S)



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER