MENU TUTUP

Benarkah Kecoa Bisa Bikin Awet Muda?

Sabtu, 11 Januari 2020 | 21:24:37 WIB Dibaca : 1635 Kali
Benarkah Kecoa Bisa Bikin Awet Muda? Ilustrasi. Foto: Pixabay.com
Loading...

Petunjuk7.com - Kecoa jenis Periplaneta americana atau yang jamak dikenal sebagai kecoa Amerika kini digunakan sebagai bahan dalam kosmetik.

Kecoa Amerika berwarna cokelat kemerahan dengan panjang sekira 1,6 inci saat dewasa dan bisa terbang. Di China kecoa juga dikembangkan untuk kosmetik dan obat.

Itu bukan seperti kecoa-kecoa yang Anda lihat di rumah, mereka itu kecoa Jerman. Ada ratusan spesies kecoa tapi cuma jenis ini yang punya nilai medis. Ini asli dari provinsi Guangdong," kata Wang Fuming, peternak kecoa kenamaan dari provinsi Shandong, China pada Telegraph dikutip dari Antaranews.com.

Seorang profesor di Universitas Pertanian Shandong yang juga pemimpin Asosiasi Serangga di provinsi Shandong, Liu Yusheng mengatakan kecoa adalah obat ajaib yang bisa menyembuhkan penyakit lebih cepat dibanding obat lain.

Dalam bidang kosmetik, kecoa bubuk bisa dibuat krim untuk mengobati luka bakar di beberapa rumah sakit di China. Di Korea, krim kecoa bisa disulap jadi masker wajah.

Sementara, sirup kecoa bisa jadi obat maag sampai TB paru. Sejak 2011-an, permintaan kecoa di peternakan Wang melonjak. Peternakan Wang bisa panen sampai lebih dari 100 ton kecoa setahun. Dia punya delapan pekerja.

Kecoa-kecoa dibunuh sebelum mencapai empat bulan karena saat itu sayapnya akan tumbuh sempurna dan mereka akan bisa terbang.

Caranya, kecoa-kecoa akan dimasukkan dalam sebuah panci besar dan direbus.

Wang menghabiskan 160.000 poundsterling untuk membangun peternakan kecil termasuk menyelimuti ruangan dengan plastik supaya kecoa tidak kabur.

Tapi tiap tahun dia utung setidaknya 30.000 poundsterling sampai 90.000 poundsterling. Istri Wang, Li Wanrong mengaku rambutnya yang sempat botak jadi tumbuh sehat setelah membuat larutan semprot dari kecoa.

"Aku mengaplikasikannya dari kulit kepala. Rambutku tumbuh lagi. Aku juga pakai masker wajah kecoa, orang-orang bilang aku awet muda."

Sumber:Antaranews.com

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Peringatan Nuzulul Qur'an di Masjid Baiturrahiim Gongsol Kecamatan Merdeka di Hadiri Anak Penghapal Qur'an 30 Juz

2

Kapolsek AKP Dedy Ginting Sambangi SMAN 1 Simpang Empat, Sekaligus Rekrutmen Calon Polri Tahun 2024

3

Pastikan Aman dari PMK Jelang Lebaran, Babinsa Koramil 02/Tigapanah Cek Langsung Pasar Hewan

4

Kondisi Jalan Di Kota Berastagi Memprihatinkan, Kominfo Leonardo Surbakti: Perbaikan Jalan Tersebut Sudah Terjadwal

5

Danrem 023/KS tutup TMMD ke-119," Sekaligus menyerahkan Mesin Pemipil dan Pengering Jagung serta Sembako kepada Masyarakat